Crypto Twitter Prediksi BTC Menuju $55.000 Paska Halving 2020
Analis crypto yang dikenal dengan nama Crypto Twitter, berpendapat harga Bitcoin (BTC) akan melesat menuju $55.000 paska halving tahun depan. Halving Bitcoin adalah penurunan reward sebesar 50% bagi para penambang Bitcoin, yang rata-rata terjadi setiap 210.000 blok sekali. Satoshi Nakamoto menciptakan proses halving untuk mengontrol inflasi Bitcoin dan event halving selanjutnya diprediksi sekitar Mei atau Juni 2020.
Ia memodelkan harga Bitcoin, dalam korelasinya dengan arus stok paska halving. Dari kalkulasi tersebut, ia menyimpulkan ketersediaan Bitcoin yang makin langka akan membuat harganya melambung. Valuasi pasar Bitcoin paska halving 2020 diprediksi mencapai $1 triliun, atau setara dengan $55.000 per BTC. Harga tersebut diprediksi bisa tercapai dalam 1 atau 2 tahun setelah halving, antara 2020 hingga 2021.