Rusia Berharap Ada Regulasi Crypto Global
Regulator finansial Rusia, FMS (Financial Monitor Service), berharap pengawas finansial global segera bertindak dan membuat regulasi global untuk mata uang crypto, sebagaimana diberitakan oleh CCN.
Wakil Direktur FMS, Pavel Livadny, membenarkan bahwa pihaknya telah meminta FATF (Financial Action Task Force) untuk merancang batasan-batasan untuk industri crypto, terutama berkaitan dengan pencucian uang. FMS berharap, regulasi global nantinya bisa mengontrol suplai dan peredaran mata uang crypto.
Aset-aset terdesentralisasi saat ini bisa dibeli, dijual, dan diperdagangkan tanpa nama dan tanpa persetujuan pihak-pihak resmi, sehingga sangat rawan digunakan untuk hal-hal yang berbau kejahatan, seperti transaksi obat-obatan terlarang, pencucian uang, serta pendanaan terorisme.
Menurut Pavel, “Seluruh anggota FATF harus mengubah legislasinya dan memasukkan ekosistem crypto. Mereka harus didaftarkan dan ada parameter-parameter perijinan khusus untuk perusahaan-perusahaan di bidang crypto, termasuk exchange, ICO, dan administrator crypto. FATF juga harus memantau aktivitas dari perusahaan-perusahaan tersebut dan menentukan standar anti pencucian uang.”