Pendiri OKCoin dan OKEx Ditahan Kepolisian China
Star Xu, pendiri OKCoin dan OKEx dikabarkan ditahan oleh kepolisian China terkait dugaan penipuan mata uang digital. Dilansir dari Coin Telegraph, sejumlah investor WFEE Coin melaporkan adanya praktik penipuan dan berimbas pada penahanan Star Xu sebagai salah satu pemegang sahamnya.
Pihak kepolisian akan menggali keterangan dari Star Xu. Jika tidak ada bukti-bukti yang menguatkan, ia akan dibebaskan dalam tempo 24 jam.
OKEx sendiri merupakan exchange cryptocurrency terbesar kedua di dunia dan sudah beroperasi sejak awal 2014. Dilihat dari data Coinmarketcap, tidak ada perubahan signifikan pada volume perdagangan OKEx paska tersebarnya berita ini.
Artikel Terkait
Berita
WISeKey Luncurkan Solusi Identitas Berbasis Blockchain
29 Maret 2019
idKoin Admin
Perusahaan blockchain dan cybersecurity asal Swiss, WISeKey, telah meluncurkan solusi identitas digital berbasis blockchain untuk melindungi...
Berita
Venezuela Konversi Bonus Pensiun ke Petro
13 Desember 2018
idKoin Admin
Venezuela dilaporkan telah mengkonversi bonus bulanan bagi para pensiunan menjadi Petro, cryptocurrency nasionalnya yang didukung oleh minyak,...