Harga Bitcoin Dimanipulasi oleh Bot Trading
Pergerakan Bitcoin yang tak terduga sejauh ini dikarenakan oleh bot-bot trading dan hingga saat ini masih banyak bot yang berkeliaran di pasar crypto, sebagaimana dilaporkan oleh CCN. Permasalahan ini menjadi salah satu pertimbangan SEC saat menolak beberapa ETF Bitcoin beberapa waktu lalu, dan kini mulai menarik perhatian para regulator.
Stefan Qin dari Virgil Capital mengatakan perusahaannya mengandalkan bot-bot milik mereka untuk mengatasi puluhan bot “musuh” dari berbagai exchange di seluruh dunia. Mereka juga sudah menerapkan fungsi-fungsi untuk mengidentifikasi aktivitas ilegal dalam pasar crypto.
Dilansir dari Wall Street Journal, bot-bot tersebut juga digunakan untuk melakukan skema pump-and-dump, di mana para trader akan menghembuskan berita baik dan menjual koinnya (dump) untuk memperoleh profit di harga tertinggi. Sementara investor yang membeli di harga tertinggi akan mengalami kerugian terbesar. Pola trading seperti ini sudah dilarang di bursa saham dan future, kini CFTC (Commodities Futures Trading Commission) dan Kementerian Hukum Amerika mulai menginvestigasi kemungkinan manipulasi pasar crypto.