ESET: Hacker Manfaatkan Tor Versi Rusia untuk Curi Bitcoin
Analis dari perusahaan keamanan siber, ESET, mengatakan browser Tor untuk pasar Rusia telah diubah oleh hacker. Mereka berhasil menyamarkan produk mereka sebagai produk asli Tor dan membuat komputer penggunanya terinfeksi malware, yang bisa digunakan untuk mencuri Bitcoin ke alamat hacker tersebut. Sejauh ini, jumlah total Bitcoin yang berhasil dicuri mencapai lebih dari $40.000.
Dilansir dari Crypto Coin Spy, cara penyebaran malware tersebut adalah melalui halaman update Tor palsu, yang telah dibuat menyerupai aslinya, sehingga para pengguna tanpa curiga mengunduh dan memasang versi terkompromisasi tersebut ke dalam komputer.
Penelitian lebih jauh dari ESET, malware ini tenyata sudah beredar sejak 2017. Mereka menghimbau pengguna Tor yang terinfeksi segera melakukan scan ulang dan memasang versi Tor terbaru dari sumber terpercaya.